Lebaran idul fitri merupakan momen istimewa yang dinantikan oleh banyak orang. Pada momen ini, keluarga besar biasanya berkumpul dengan suasana penuh suka cita. Berbagai hal spesial juga dipersiapkan menjelang lebaran, mulai dari hidangan lezat, pakaian baru, serta dekorasi lebaran di rumah.
Dekorasi menjadi salah satu hal yang perlu dipersiapkan karena akan mempengaruhi suasana rumah. Dengan dekorasi yang tepat, rumah akan terasa lebih nyaman untuk menerima tamu maupun kerabat. Apalagi ketika lebaran tentunya ingin berfoto bersama keluarga, sehingga suasana rumah yang didekorasi akan lebih mendukung untuk berfoto ria.
Jika Anda berencana untuk mendekorasi rumah menjelang lebaran idul fitri 2025, artikel ini akan membahas 10 ide dekorasi lebaran yang dapat mempercantik rumah, simak ya!
Table of Contents
Ketupat merupakan salah satu simbol khas Lebaran yang sering digunakan dalam dekorasi rumah. Anda bisa membuat hiasan ketupat gantung dari bahan kain, kertas, pita, atau plastik berwarna hijau dan kuning. Hiasan ini bisa digantung di pintu masuk, dinding, atau di dekat meja makan untuk menciptakan nuansa Lebaran yang lebih hangat.
Selain itu, ketupat gantung juga bisa dikombinasikan dengan ornamen lain seperti pita emas atau lampu kecil agar terlihat lebih menarik. Dengan penataan yang tepat, hiasan ketupat dapat menjadi dekorasi sederhana namun bermakna.
Rekomendasi dekorasi lebaran selanjutnya balon huruf sesuai dengan keinginan. Anda bisa membeli balon huruf untuk merangkai kata “Eid Mubarak” atau “Selamat Lebaran” yang kemudian ditempelkan di dinding rumah. Ketika memilih balon, pilihlah warna emas, hijau, atau kuning agar selaras dengan suasana lebaran.
Balon huruf dapat menjadi dekorasi pada di ruang tamu, dekat meja makan, atau di area berkumpul keluarga. Selain memberikan suasana meriah, balon juga bisa menjadi hiasan yang cocok untuk sesi foto bersama keluarga.
Gantungan kertas berisi tulisan “Selamat Hari Raya Idul Fitri” atau “Eid Mubarak” bisa menjadi dekorasi yang menarik di rumah. Anda bisa membuatnya sendiri menggunakan kertas karton yang dirangkai dengan tali, atau membelinya di toko terdekat. Dekorasi ini bisa ditempel di dinding pada ruangan yang akan dijadikan tempat berkumpul, seperti ruang tamu, ruang makan, atau ruang keluarga.
Mau suasana lebaran di rumah lebih mewah? Cobalah untuk menghias meja makan di rumah. Anda bisa menghias meja makan dengan menata vas bunga serta hiasan mini yang ditata di dekat alat makan. Jangan lupa juga untuk menata makanan serta lauk dengan peralatan makan yang senada.
Meja makan yang dihias ketika lebaran dapat membuat suasana lebaran lebih berkesan. Dengan dekorasi yang tepat, suasana makan bersama keluarga akan lebih istimewa
Lebaran idul fitri rasanya tidak lengkap tanpa kue-kue khas seperti nastar, kastengel, dan putri salju. Agar tampilan meja lebih menarik, pilihlah toples dengan desain unik dan cantik. Anda bisa memilih toples bening dengan berbagai bentuk untuk mempercantik tampilan kue Anda.
Selain memperindah tampilan meja, pemilihan toples yang cantik juga dapat memberikan kesan mewah dan rapi pada ruangan. Agar suasana ruangan lebih rapi, susun toples secara simetris agar terlihat lebih tertata dan memudahkan tamu dalam mengambil suguhan yang disediakan.
Sumber foto: Shopee
Salah satu dekorasi idul fitri yang dapat mempercantik suasana rumah adalah hiasan lampu LED dengan efek kelap kelip yang dipasang di sekitar rumah. Keberadaan lampu hias dapat membuat suasana ruangan lebih nyaman. Ketika memilih lampu hias, pilihlah lampu dengan warna kuning keemasan atau putih agar selaras dengan suasana lebaran.
Lampu hias bisa Anda pasang di area ruang tamu, area teras, atau di sekitar meja makan. Selain mempercantik ruangan, lampu LED juga memberikan efek pencahayaan yang lembut dan menenangkan.
Sumber foto: Pinterest (Home Decor)
Hiasan Idul Fitri bisa berupa berbagai elemen dekoratif, seperti miniatur masjid, kaligrafi, atau gantungan bertuliskan ‘Eid Mubarak’. Anda bisa memadukan hiasan ini dengan lampu led untuk memberikan suasana meriah pada ruangan. Selain menambah estetika, hiasan ini juga bisa menjadi sarana edukasi bagi anak-anak untuk mengenal suasana lebaran.
Sumber foto: Pinterest (Mahvesh Fareed Siddiqui)
Rekomendasi dekorasi lebaran selanjutnya adalah lampu berbentuk bulan sabit dan kubah masjid. Kedua bentuk tersebut merupakan simbol khas dalam Islam yang bisa dijadikan dekorasi Lebaran. Anda bisa memilih lampu dengan pencahayaan yang hangat untuk mempercantik suasana ruangan.
Lampu ini bisa ditempatkan di ruang tamu, di atas meja makan, atau di area pintu masuk. Selain menjadi sumber pencahayaan tambahan, dekorasi ini juga memperkuat nuansa religius dalam perayaan Idul Fitri.
Bunga hias juga bisa menjadi dekorasi yang menarik untuk lebaran. Keberadaan bunga hias dapat memberikan kesan fresh pada ruangan. Untuk menyambut lebaran, pilih bunga dengan warna-warna cerah seperti putih, kuning, pink, atau hijau yang melambangkan kebahagiaan suasana lebaran.
Ketika mendekorasi ruangan, Anda bisa meletakkan bunga hias di ruang tamu, area meja makan, atau ruang keluarga. Jangan lupa juga untuk memilih vas bunga yang simpel agar lebih selaras dengan suasana ruangan.
Bicara soal dekorasi idul fitri di rumah rasanya tak lengkap tanpa kehadiran karpet motif. Karpet dengan motif-motif yang elegan dapat memberikan suasana yang nyaman pada ruangan. Adanya motif pada karpet membuat suasana ruangan lebih hidup saat momen lebaran.
Selain menjadi bagian dari dekorasi, karpet juga dapat digunakan ketika bersantai atau berkumpul dengan keluarga. Jika Anda menerima tamu dalam jumlah banyak, para tamu juga dapat duduk di area karpet dengan nyaman. Maka dari itu, selain memperhatikan motif, penting juga untuk memperhatikan bahan karpet yang Anda gunakan.
Sumber foto: Pinterest (ALPIXEL LTD)
Rekomendasi dekorasi terakhir pada artikel ini adalah kaligrafi pada dinding rumah. Anda bisa membeli kaligrafi lafadz “Allah”, “Muhammad”, atau potongan ayat suci Al-Qur’an untuk menambah kesan spiritual di hari raya. Ukiran kaligrafi yang cantik juga bisa menambah estetika ruangan.
Ketika memilih bahan kaligrafi di dinding rumah, Anda bisa memilih kaligrafi berbentuk bingkai, ukiran kayu, atau kaligrafi yang dapat ditempelkan di dinding. Pastikan agar kaligrafi yang dipasang senada dengan interior rumah agar suasana rumah tetap cantik dan elegan.
__
Itulah beberapa ide dekorasi lebaran di rumah yang bisa dijadikan referensi. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda yang berencana merayakannya di rumah dengan suasana hangat.
Jika tertarik untuk membeli rumah yang nyaman untuk kumpul bersama keluarga, CariProperti menyediakan pilihan Perumahan Indonesia dengan desain modern yang dibangun oleh developer ternama. Tersedia pilihan unit rumah yang dapat dijadikan hunian jangka panjang bersama keluarga.
Pilihan Hunian Baru Untuk Kamu