Ide Furniture Multifungsi Untuk Memaksimalkan Ruang Sempit

Admin CariProperti25 Nov 2021

Harga hunian dan lahan setiap tahunnya semakin meningkat, terutama di kota besar seperti Jakarta. Hal ini dikarenakan semakin banyaknya penduduk yang tinggal di kota besar, sehingga permintaan akan hunian juga meningkat. Oleh sebab itu, banyak orang mulai tinggal di hunian seperti studio apartemen, rumah kecil dan lainnya.

Berkat keterbatasan lahan ini, kita harus pintar-pintar menata dan mendesain hunian tersebut agar setiap lahannya dapat digunakan dengan maksimal. Banyak cara untuk memaksimalkan lahan tempat tinggal kita, salah satunya adalah dengan menggunakan furniture multifungsi.

Furniture multifungsi merupakan furniture atau perabotan rumah yang tidak hanya memiliki 1 fungsi saja, namun juga memiliki fungsi lainnya. Dengan banyaknya fungsi ini, kita tidak perlu lagi untuk membeli furniture yang hanya memiliki 1 fungsi spesifik. Dengan demikian, Anda tidak hanya menghemat ruang namun juga uang untuk membeli furniture lainnya. 

Lalu, furniture multifungsi seperti apa sajakah yang dapat kita gunakan? Berikut merupakan beberapa ide furniture multifungsi untuk memaksimalkan ruang sempit hunian Anda!

Tempat Tidur dengan Meja Belajar/Bekerja di Bawahnya

Sumber: ubuy.co.id

Furniture multifungsi yang pertama adalah tempat tidur dengan meja belajar/bekerja di bawahnya.

Tempat Tidur bisa dikatakan sebagai salah satu furniture yang paling banyak memakan tempat di hunian Anda. Terutama bagi Anda yang tinggal di Studio Apartemen yang hanya memiliki 1 ruang untuk digunakan sebagai kamar tidur, ruang tamu, dapur dan sebagainya. Maka dari itu, Anda harus pintar-pintar mencari furniture yang dapat menghemat ruang hunian Anda.

Sumber: ikea.com

Salah satu pilihan yang dapat Anda coba adalah furniture yang satu ini. Furniture multifungsi ini merupakan tempat tidur yang dibawahnya bisa digunakan untuk menaruh meja belajar/bekerja. Furniture ini mirip seperti bunk bed, dimana tempat tidurnya berada di bagian atas. Sementara bagian bawah dapat diganti dengan meja untuk Anda belajar maupun bekerja. 

Karena tempat tidur yang berada di bagian atas, Anda dapat menghemat ruang dan dapat menaruh furniture lainnya di bawah. Dengan demikian, ruang yang dipakai dapat digunakan secara maksimal.

Sumber: walmart.com

Tersedia berbagai variasi dari furniture ini yang dapat Anda pilih. Beberapa memakan ruang yang lebih besar dan beberapa memakan ruang yang tidak terlalu besar. Desain meja belajarnya pun berbeda-beda. Beberapa juga memiliki laci, lemari kecil, dan sebagainya. Anda dapat memilih variasi yang berbeda sesuai dengan ketersediaan ruang dan keinginan Anda.

Lemari/Rak + Meja Makan

Sumber: pinterest.de

Furniture multifungsi selanjutnya adalah lemari/rak yang ketika dibuka juga dapat sebagai meja makan. 

Bagi Anda yang tinggal di apartemen dengan ruang kecil, tentunya Anda tidak dapat menaruh semua furniture yang Anda inginkan. Kebanyakan orang hanya memiliki furniture yang esensial saja, seperti tempat tidur, meja belajar, dapur dan sebagainya. Sering kali, hunian kecil tersebut tidak lagi dapat menaruh furniture seperti meja makan. 

Sumber: decorpad.com

Solusi untuk permasalah ini adalah dengan menggunakan furniture lemari/rak + meja makan ini. Furniture ini merupakan sebuah lemari atau rak yang merapat ke dinding, yang ketika dibuka, pintu lemari/rak tersebut dapat digunakan sebagai meja makan. Meja makan ini pun cukup luas, bisa menampung 3-4 orang untuk makan di meja tersebut. Oleh karena itu, dengan menggunakan furniture ini, Anda dapat menghemat ruang untuk menaruh meja makan di hunian Anda. 

Furniture seperti ini memiliki banyak variasi yang dapat Anda pilih. Bukan hanya lemari/rak untuk menaruh peralatan makan, banyak juga jenis lemari/rak lainnya. Anda dapat memilih furniture dan desainnya yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan Anda.

Coffee Table + Meja Kerja/Belajar

Sumber: theawesomer.com

Ide furniture multifungsi lainnya adalah coffee table yang juga bisa digunakan sebagai meja kerja/meja belajar. Pada bagian atas coffee table ini, Anda dapat mengangkatnya sehingga permukaan meja menjadi lebih tinggi. Dengan demikian, meja yang semula merupakan meja kecil/pendek dapat menjadi meja tinggi untuk And belajar/bekerja. 

Sumber: pinterest.es

Furniture ini tidak hanya dapat menghemat ruang untuk menaruh meja belajar/bekerja, namun juga dapat menambah tempat penyimpanan. Ketika bagian atas meja diangkat, di dalam meja tersebut terdapat ruang untuk Anda menaruh barang. Anda dapat menaruh buku, laptop, ataupun cemilan untuk digunakan sembari bekerja. 

Tempat Tidur + Partisi Ruangan

Sumber: facebook.com

Ide furniture multifungsi yang dapat Anda gunakan selanjutnya adalah tempat tidur yang juga sebagai partisi ruangan ini. Ide ini sangat cocok digunakan bagi Anda yang tinggal bersama teman di hunian dengan ruang yang terbatas. Ataupun bagi Anda yang sudah berkeluarga namun tidak memiliki ruang yang cukup untuk memberikan anak-anak Anda kamar pribadi mereka. 

Tempat tidur ini memiliki desain yang mirip seperti bunk bed, namun juga cukup berbeda dengan bunk bed. Kasur bagian atas dan kasur bagian bawah itu tertutup sehingga tempat tidur ini dapat juga digunakan sebagai partisi ruangan. Maka dari itu, Anda dan teman Anda, ataupun anak-anak Anda, dapat memiliki cukup privasi walaupun tidur di ruang yang sama. 

Selain itu, bagian belakang tempat tidur tersebut juga dapat digunakan sebagai lemari, ataupun ruang untuk menaruh meja belajar. Dengan demikian, semua ruang dapat dimaksimalkan dan tidak ada ruang yang terbuang. 

Murphy Bed/Ranjang Lipat Dinding

Sumber: wayfair.com

Furniture multifungsi yang terakhir adalah murphy bed atau ranjang lipat dinding. Tempat tidur ini dapat menjadi alternatif untuk tempat tidur selain dari furniture pada poin-poin sebelumnya. 

Furniture ini tampak sekilas mirip seperti lemari pada umumnya. Namun, sebenarnya adalah tempat tidur yang menghadap ke dinding. Anda hanya perlu menurunkan pintu lemari tersebut. Kemudian, furniture yang semula merupakan lemari menjadi sebuah tempat tidur. 

Sumber: sleepworksny.com

Sudah banyak sekali variasi desain yang dimiliki oleh furniture ini. Ada yang memiliki rak buku di bagian kiri dan kanannya, ada yang juga memiliki sofa kecil ketika tempat tidurnya diangkat, ada juga yang menjadi meja belajar ketika tempat tidurnya diangkat. Anda hanya perlu memilih variasi yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

---

Demikian beberapa ide furniture multifungsi untuk memaksimalkan ruang kecil hunian Anda. Anda tidak perlu memiliki hunian yang besar untuk dapat memiliki tempat tinggal yang nyaman. Yang terpenting adalah menata hunian tersebut dengan sebaik mungkin untuk menjadi tempat tinggal yang nyaman ditinggali.

Jika Anda ingin memiliki rumah yang sudah dilengkapi dengan furnitue multifungsi, Anda bisa cek beberapa cluster di CariProperti.com, seperti Breezy House @Myza dan Cozmo House yang fully funished. Sehingga Anda tidak perlu repot untuk mencari furniture yang sesuai dengan ruangan rumah.

Artikel Lainnya

04 Apr 2024

6 Cara Membeli Rumah Tanpa dan Bebas Riba

Akhir-akhir ini, membeli rumah tanpa riba menjadi tren yang disukai oleh masyarakat Indonesia. Hal tersebut dapat dimaklumi mengingat mayoritas dari warga Indonesia adalah muslim.  Selain karena sesuai ajaran Islam membeli rumah tanpa riba juga...

07 Jul 2022

12 Cara Beli Rumah Agar Tidak Tertipu Pengembang Nakal

Memiliki rumah sendiri merupakan impian hampir setiap orang. Selain karena bisa terbebas dari biaya kontrak/sewa, rumah yang sudah dimiliki juga bisa menjadi investasi hingga masa tua. Seperti yang Anda ketahui, harga rumah setiap tahunnya kian mela...

27 Jun 2022

5 Cara Beli Rumah dengan KPR Dijamin Langsung Diterima

Rumah merupakan salah satu kebutuhan yang diinginkan hampir setiap orang. Sebagai tempat tinggal, rumah tentunya menjadi prioritas untuk dimiliki. Namun setiap tahunnya, harga rumah terus melambung tinggi. Untuk itu, Anda bisa mencoba metode simulasi...