Saat ini, trend desain rumah semakin berkembang setiap tahunnya. Berbagai macam desain rumah sudah sangat mudah untuk ditemukan. Memang tidak bisa dipungkiri jika pergantian zaman akan menjadikan trend desain untuk diaplikasikan pada rumah terus berkembang dan semakin beragam. Salah satunya adalah rumah ala amerika klasik.
Berbicara mengenai desain rumah sudah bukan lagi hanya yang memiliki desain modern dan minimalis saja, namun masih banyak pengembang rumah yang mengaplikasikan desain rumah ala amerika klasik untuk dipasarkan. Peminat rumah dengan konsep desain ala amerika ini nyatanya masih populer dan tidak lekang oleh waktu.
Keunikan tersendiri dari desain rumah ala amerika klasik ini tentu memberikan kesan yang elegan dan mewah pada setiap rumah. Selalu menjadi pemandangan yang indah untuk dipandang serta selalu nyaman untuk tinggal didalamnya. Banyak orang yang menganggap jika gaya arsitektur ini cukup simple dan timeless sehingga cocok untuk rumah jangka panjang.
Terdapat beberapa desain rumah ala amerika klasik yang sangat populer hingga saat ini. Kemudian juga uniknya adalah setiap desain tersebut memiliki ciri khasnya masing-masing. Mulai dari adanya cerobong asap di tengah, cekungan pada sudut rumah, hingga bentuk rumah yang asimetris menjadi keunikan dari desain rumah amerika klasik ini.
Simak artikel berikut ini untuk mengetahui apa saja ide desain rumah ala amerika klasik yang tak lekang oleh waktu namun tetap populer ini untuk bisa diaplikasikan pada rumah anda.
Desain Colonial Revival mungkin paling familiar di pandang karena model rumah seperti ini sering kali dapat terlihat di film-film barat. Rumah desain colonial revival ini memiliki ciri khas yang unik yaitu tampilan pada dinding rumah yang didominasi dengan batu bata merah. Selain itu, bangunan cukup simetris dengan pintu yang tinggi dan jendela yang sejajar rata.
Adapun contoh rumah yang menerapkan desain colonial revival seperti Alesha House at Vanya Park. Desain colonial revival dapat terlihat dari desain jendela yang sejajar rata dan bangunan yang simetris namun tetap terlihat modern.
Desain Neo Classic terinspirasi dari gaya arsitektur pada zaman Romawi dan Yunani sehingga memberikan kesan mewah dan selalu dikaitkan yang memiliki rumah desain neo classic adalah kalangan elite saja. Ciri khas yang sangat menonjol pada desain neoclassic adalah terdapat dua buah pilar yang menjadi penyanggah bagian depan rumah dan teras yang luas.
Terdapat beberapa contoh rumah yang menerapkan desain neoclassic ini seperti Azura Starlight Terrace House di BSD City dan Cluster Caribbean di Serpong. Ketika melihat rumah tersebut pastinya langsung terlihat ciri khas desain neoclassic yaitu terdapat dua pilar pada bagian depan rumah.
Desain Mid Century Modern menjadi inspirasi desain modern yang diterapkan pada banyak rumah saat ini. Desain ini memiliki konsep hunian yang modern namun tetap menjaga estetika ketika dipandang. Ciri khas dari desain rumah ini adalah memiliki jendela kaca yang besar-besar, garis geometris pada tampilan rumah, serta adanya ruang terbuka.
Tren desain mid century modern nyatanya tetap populer karena memberikan kesan mewah dan megah pada rumah. Seperti salah satunya contoh rumah yaitu Sutera Winona di Alam Sutera. Mengaplikasikan desain tersebut ke dalam hunian 3 lantai ditambah pemandangan danau dalam cluster membuat penghuni semakin nyaman.
Ketika anda melihat desain queen anne pastinya bisa langsung merasakan gaya kolonial di amerika yang sangat kental ini. Desain ini memiliki keunikan yang jarang ditemukan pada desain lainnya, yaitu bentuk rumah yang asimetris, atap yang menyerupai kastil, serta adanya cekungan pada bagian sudut rumah. Selain eksterior yang klasik, biasanya juga pada bagian interior nya juga menggunakan furniture bertema klasik.
Di Indonesia nyatanya ada cluster perumahan yang menerapkan desain klasik ini yaitu Cluster Whitsand di BSD City. Ciri khas dari desain queen anne dapat terlihat dari adanya cekungan dengan kaca yang besar dan difungsikan sebagai ruang duduk sehingga penghuni bisa bersantai sambil menikmati secangkir kopi.
Baca juga : 7 Rumah BSD Gaya Jepang yang Minimalis dan Modern
Berbeda dengan sebelumnya yang lebih menunjukkan kemewahan serta kemegahan yang dimiliki oleh sebuah rumah, desain rumah cape cod lebih sederhana namun tetap klasik dan estetik. Desain ini mempunyai ciri khas pada atap yang terdapat cerobong asap di tengah, atap yang curam, serta jendela yang berbingkai pada bagian depan.
Mungkin ketika mendengar istilah desain yang satu ini anda akan terasa sangat asing dan tidak terbayangkan seperti apa bentuknya. Namun, nyatanya di amerika sendiri desain rumah seperti ini sangat populer dan digemari di bagian selatan dan barat amerika. Ciri khas dari desain rumah ini adalah carport yang luas, denah yang terbuka, serta atap yang rendah.
---
Desain rumah ala amerika klasik ini memiliki ciri khas nya masing-masing yang bisa menjadi pembeda dari desain modern saat ini. Walaupun berdesain klasik namun tetap estetik dan indah untuk dipandang dan juga tidak lekang oleh waktu. Maka dari itu desain rumah ala amerika klasik masih populer hingga saat ini.
Itulah beberapa desain rumah ala amerika klasik yang bisa menjadi inspirasi dan referensi untuk diaplikasikan pada rumah impian anda. Anda juga bisa menemukan rumah ala amerika klasik yang sudah disebutkan diatas di CariProperti situs pencarian properti yang menawarkan harga menarik dengan pelayanan yang terbaik.
25 Jan 2022
7 Rumah BSD Gaya Jepang yang Minimalis dan Modern
07 Jul 2022
6 Trend Desain Rumah Baru 2022, Mana yang Favorit Anda?
16 Nov 2022
5 Tempat Nongkrong Hits di BSD Ini Surganya Kaum Milennial