Review KPR BTN untuk Beli Rumah dengan Cicilan Aman!

Sri Widari26 Jan 2023

Review KPR BTN

KPR BTN

Rumah adalah kebutuhan primer bagi seluruh manusia. Ada banyak cara untuk mendapatkan rumah yang diinginkan, salah satunya melalui KPR. KPR adalah Kredit Kepemilikan Rumah atau istilah mudahnya cicilan rumah bagi Anda yang tidak memiliki cukup hard cash

KPR merupakan cara pembayaran kredit yang diberikan oleh jasa kredit (biasanya bank) kepada calon pembeli rumah dengan sejumlah kesepakatan banyak cicilan, nominal cicilan dan nominal bunga. KPR di Indonesia pertama kali dilaksanakan oleh Bank Tabungan Negara (BTN). 

Kpr btn

Beberapa orang telah merasakan pengalaman menggunakan KPR BTN. Salah satunya Budi Santoso, melalui Quora ia berbagi pengalaman menggunakan KPR BTN Syariah. Menurutnya, pengajuan permohonan kredit cukup mudah dan cepat, sekitar 1 minggu sudah di proses. Selain itu, plafon yang didapat jauh lebih tinggi dengan cicilan sampai 15 tahun. Bunga yang ditawarkan pun sekitar 7%. 

Kpr btn

Risna, melalui Blog Kompasiana juga berbagi pengalamannya menggunakan KPR BTN. Ia merasa sangat terbantu dengan adanya KPR BTN yang memiliki biaya administrasi terjangkau, promo menarik, bunga rendah, serta prosesnya yang mudah. Untuk itu, melalui ini Anda akan disuguhkan informasi mengenai detail jenis, skema bunga, cara daftar, dan syarat pengajuan KPR BTN. 

 

Jenis KPR BTN 

1. KPR BTN Platinum iB

KPR Platinum iB erupakan produk KPR dari BTN Syariah untuk solusi kepemilikan rumah, ruko, dan apartemen. KPR ini memiliki proses yang cepat, uang muka ringan, dan memiliki angsuran jangka waktu berdasarkan sistem akad “Murabahah” (jual beli). Manfaat yang didapatkan :

  • Angsuran tetap sampai dengan lunas
  • Rumah dilindungi asuransi jiwa dan kebakaran
  • Margin kompetitif
  • Bebas dari nilai pembiayaan
  • Proses mudah dan cepat
  • Jangka waktu cicilan sampai dengan 20 tahun.

 

2. KPR BTN Platinum 

KPR BTN Platinum merupakan produk KPR dari BTN untuk pembelian atau kepemilikan rumah dari BTN untuk pembelian berbagai macam jenis properti. Manfaat yang didapatkan dari KPR BTN Platinum adalah :

  • Bebas plafon kredit 
  • Jangka waktu cicilan sampai dengan 25 tahun
  • Suku bunga yang diberikan kompetitif
  • Proses pinjaman cepat dan mudah
  • Rumah dilindungi asuransi jiwa dan kebakaran
  • Memiliki beberapa kerjasama dengan developer tertentu.

Suku bunga Counter dari KPR BTN Platinum adalah :

  • Masa fix 1 tahun
  • Suku bunga mencapai 10,00%
  • Debitur Non FIxed Income untuk semua maksimal kredit
  • Debitur Fix Income dengan maksimal kredit >Rp 1 Miliar
  • Debitur yang tidak memenuhi syarat dan ketentuan suku bunga KPR/KPA promosi
  • Berlaku untuk KPR/KPA baru dan second
  • Berlaku untuk seluruh pengembang
  • Debitur Non Fixed Income wajib mengendapkan 2x angsuran selama masa kredit
  • Debitur Fixed Income wajib mengendapkan 1x angsuran selama masa kredit

 

3. KPR BTN Subsidi

KPR BTN subsidi merupakan jenis KPR dari bank BTN yang ditujukan khusus untuk masyarakat yang memiliki penghasilan rendah.

  • Suku bunga yang rendah. 
  • Pembelian rumah sejahtera tapak atau susun.
  • Uang muka pembayaran hanya mulai dari 1 persen saja 
  • Suku bunga mulai dari 5 persen 
  • Subsidi uang muka sebesar 4 juta rupiah dari pemerintah untuk pemilikan rumah tapak

 

4. KPR BTN Mikro

KPR BTN Mikro merupakan kredit pemilikan rumah khusus untuk masyarakat yang bekerja di sektor informal dan memiliki penghasilan yang rendah. 

  • Masyarakat berpenghasilan Rp1,8 juta hingga Rp2,8 juta.
  • Menawarkan produk renovasi dan sertifikasi rumah biaya terjangkau
  • Program renovasi hanya membutuhkan uang muka sebesar 10 persen 

 

5. KPR BTN Gaess

KPR ini merupakan jenis KPR khusus untuk nasabah berusia 21 tahun hingga 35 tahun.

  • Pemohon KPR telah memiliki fixed income dan masa kerja minimal 1 tahun
  • Maksimal plafond KPR Gaess ini tidak dibatasi
  • Promo diskon biaya provisi hingga 50% 
  • Jangka waktu maksimal cicilan KPR ini selama 30 tahun (KPR BTN) dan 20 tahun (KPA BTN).
  • Suku bunga disesuaikan dengan kebijakan suku bunga promo dan suku bunga yang berlaku. 
  • Dibebaskan dari pengendapan dana sesuai syarat dan ketentuan. 

 

6. KPA 

KPA merupakan Kredit Pemilikan Apartemen. 

  • Tenor KPA berkisar antara 5 hingga 20 tahun
  • Mendapatkan berbagai layanan asuransi tambahan (asuransi kebakaran dan asuransi jiwa) selama masa cicilan.

 

7. KAR BTN

KAR adalah Kredit Agunan Rumah (KAR) dari BTN. Program ini untuk membeli berbagai kebutuhan rumah atau tempat tinggal lain seperti apartemen dan rukan. 

  • Suku bunganya yang kompetitif 
  • Jaminan perlindungan asuransi jiwa dan kebakaran saat masa kredit 

 

8. Kredit Ringan BTN 

Kredit Ringan BTN merupakan program kredit rumah BTN cicilan yang ringan tanpa agunan. 

  • Hanya mengajukan SK Pegawai
  • Jangka waktu selama 5 tahun
  • Cicilan ringan dengan BTN Payroll 

 

9. Kredit Bangun Rumah

Kredit Bangun Rumah merupakan program terakhir kredit kepemilikan rumah BTN untuk membantu masyarakat yang mengalami kekurangan dana ketika sedang membangun rumah. 

 

Suku bunga KPR BTN 

Kpr btn

Hingga tahun 2022, terdapat 2 jenis suku bunga yang berlaku untuk KPR BTN. Suku bunga yang berlaku adalah suku bunga tetap dan suku bunga mengambang. Pada periode tahun 2021-2022 suku bunga tetap dan suku bunga mengambang KPR BTN berada di angka 8 hingga 11 persen. Terdapat juga sku bunga fix price yang berlaku selama 2 tahun sebesar 8,88 persen. Tentunya, suku bunga ini berlaku untuk plafon yang memiliki rentang nominal sebesar 250 juta hingga 1,5 miliar rupiah. 

 

Syarat Pengajuan KPR BTN

Kpr btn

Adapun syarat dan ketentuan yang berlaku sesuai dengan jenis KPR yang diinginkan :

  • WNI
  • Usia minimal 21 tahun atau telah menikah
  • Memiliki status karyawan/wiraswasta/profesional
  • Usia pembiayaan lunas tidak lebih dari 65 tahun
  • Minimum masa kerja 1 tahun
  • Tidak memiliki kredit lain (IDI BI Clear)
  • Memiliki NPWP atau SPT psl 21
  • Pemohon wajib menutup asuransi jiwa dan kebakaran dengan syarat banker clause (KPR BTN Platinum)
  • Bersedia menandatangani perjanjian kredit dan APHT (KPR BTN Platinum)
  • Pembayaran angsuran secara autodebet dari rekening pemohon di Bank BTN



Dokumen Pengajuan 

Kpr btn

Untuk mendapatkan pengajuan pinjaman, Anda perlu datang ke caban BTN yang sesuai dengan program KPR yang ingin Anda lakukan, dan melakukan serangkaian persiapan. Adapun persiapan dokumen pribadi yang perlu disiapkan :

  • Formulir pengajuan
  • Fotocopy KTP
  • Fotocopy KTP Pasangan
  • Fotocopy KK
  • Fotocopy surat nikah
  • Fotocopy SK Pegawai (bagi karyawan)
  • Fotocopy Slip Gaji (bagi karyawan)
  • Surat keterangan penghasilan (non-karyawan)
  • Rekening Koran 3 bulan terakhir
  • Laporan keuangan 3 bulan terakhir (wiraswasta)
  • Fotocopy NPWP/SPT PPh 21
  • Fotocopy Izin usaha, SIUP, TDP, APP (wiraswasta)
  • Fotocopy Izin praktek (profesional)
  • Fotocopy SIUP, TDP Akta Pendirian, Akta pengesahan Menteri kehakiman (wiraswasta)

Dokumen jaminan yang diperlukan adalah sertifikat (Hak guna bangunan/hak milik) dan fotokopi IMB (khusus KPR BTN Platinum).

Biaya layanan cukup biaya administrasi, appraisal, notaris dan SKMHT/APHT. 

 

Cara Daftar KPR BTN

  • Siapkan dokumen yang lengkap
  • Isi formulir dengan lengkap
  • Berkas permohonan akan diproses dan diverifikasi oleh Bank BTN Syariah atau loan service
  • Jika permohonan disetujui, pemohon mempersiapkan kecukupan dana di tabungan BTN (iB atau BTN Biasa)
  • Melakukan akad pembiayaan (KPR BTN Syariah) atau penandatanganan perjanjian kredit dan akta jual beli 
  • Dan mulai proses pencairan permohonan

Anda bisa menerapkan program KPR BTN untuk kepemilikan rumah idaman Anda melalui CariProperti.com. Temukan berbagai macam pilihan rumah di banyak kawasan yang Anda inginkan melalui CariProperti.com. Proses mudah, cepat dan terpercaya demi pengalaman terbaik membeli rumah impian Anda. 

Kunjungi cluster perumahan berkualitas di kawasan berikut :

Jual Rumah Bandung

Jual Rumah Summarecon Bandung



Artikel Lainnya

16 Sep 2022

10 Rumah BSD Dekat AEON Mall

AEON Mall BSD merupakan salah satu pusat perbelanjaan paling hits di BSD. Selain karena fasilitasnya lengkap, mall ini juga menyediakan berbagai spot foto bernuansa Jepang yang menjadi favorit para pengunjung. Maka, tak heran jika banyak orang yang m...

12 Dec 2023

9 Rekomendasi Rumah Elit di Gading Serpong

Gading Serpong merupakan salah satu kawasan Tangerang yang sangat strategis. Kawasan ini memiliki berbagai fasilitas umum, seperti pusat perbelanjaan, sekolah, universitas, pasar modern, hotel, rumah sakit, lapangan olahraga, lapangan golf, hingga...

24 Aug 2023

9 Perumahan Dekat IKEA Alam Sutera

IKEA Alam Sutera merupakan salah satu toko peralatan rumah terlengkap di kawasan Tangerang. Produk yang dijual pun sangat bervariasi, mulai dari perabot dan aksesoris kamar, ruang tamu, kamar mandi, taman, dan lain sebagainya. Keberadaan toko selengk...