9 Cafe Instagramable di BSD Cocok Untuk Hangout Akhir Pekan

Admin CariProperti12 Dec 2023

BSD City merupakan salah satu kawasan yang memiliki banyak pusat hiburan. Selain memiliki berbagai mall ternama, BSD juga mempunyai segudang cafe yang estetik dan unik. Karena alasan inilah, banyak orang yang mencari cafe instagramable di BSD untuk sekedar makan atau menghabiskan akhir pekan. 

Cafe Instagramable di BSD sangatlah variatif. Ada yang konsepnya outdoor, nuansa kayu, hingga cafe berwarna pastel. Ada juga cat cafe dengan kucing-kucing lucu yang siap menemani Anda lho!

Menu varian makanan dan minumannya pun sangat beragam. Mulai dari menu variasi coklat, kopi, es krim, burger, dan berbagai menu lezat lainnya. Penasaran? Berikut daftar 9 Cafe Instagramable di BSD yang cocok banget untuk dijadikan tempat hangout akhir pekan!

1. Kedanta Coffee & Kitchen

Alamat : Ruko Golden Road blok S / 102, Lengkong Wetan, Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan

Rekomendasi cafe instagramable di BSD pertama adalah Cafe Kedanta Coffee & Kitchen. Cafe ini dibangun dengan konsep taman yang teduh dengan hiasan berbagai tanaman di ruangan. Tak hanya itu, Kedanta Coffee juga diklaim sebagai Bike Friendly Cafe lho! Sehingga Anda bisa memarkirkan sepeda Anda dengan mudah.

Menu utama pada cafe ini tentunya adalah berbagai varian kopi. Namun, kalau Anda tidak suka dengan kopi, cafe ini juga menyediakan minuman varian susu dan varian lainnya. Menu makanan beratnya juga beragam, jadi Anda tidak perlu khawatir akan kelaparan. Kedanta Coffee & Kitchen beroperasi mulai dari jam 09.00 pagi sampai jam 20.00. Cocok untuk dijadikan tempat santai bersama teman maupun keluarga. 

2. Turning Point Coffee

Alamat : Ruko Golden 8 Extension Blok G No. 5, Jalan Ki Hajar Dewantara, Pakulonan Barat, Serpong, Pakulonan Barat, Kec. Klp. Dua, Tangerang

Ingin wisata kuliner sekaligus mencari spot foto yang ciamik? Datang saja ke Turning Point Coffee! Cafe ini menawarkan tempat dengan konsep ruangan yang sangat estetik. Dekorasinya memadukan bahan kayu dengan deretan tanaman yang tersusun cantik. 

Selain tempatnya yang estetik, Turning Point Coffee menyediakan menu makanan yang lezat lho! Tersedia varian minuman kopi dan non kopi, cemilan, burger, serta berbagai makanan berat. Cafe ini sangat cocok untuk dijadikan tempat hangout di akhir pekan.

3. Unison Cafe

Alamat : Ruko Golden 8, Jl. Ki Hajar Dewantara No.5, West Pakulonan, Tangerang

Apakah Anda pencinta warna pastel? Jika iya, Anda akan suka dengan cafe instagramable bernama Unison Cafe. Dengan desain interior yang memadukan warna pink, abu-abu, dan warna netral, menjadikan Unison Cafe sangat cantik untuk dijadikan spot foto. 

Selain bisa berfoto ria, Anda juga bisa mencicipi varian es krim lho! Tersedia juga menu makanan lain yang rasanya tidak perlu diragukan lagi.

4. Little M Coffee

Alamat : Jl. Raya Serpong No.L1, Lengkong Karya, Kec. Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan

Cafe Instagramable di BSD selanjutnya adalah Little M Coffee. Cafe ini memiliki interior yang unik dan didominasi oleh warna putih coklat. Menariknya, Little M Coffe juga menyediakan banyak spot menarik untuk menambah koleksi foto Anda.

Jika Anda mengunjungi Little M Coffee, Anda juga bisa memilih berbagai varian menu makanan, minuman, serta camilan yang sangat lezat. Cafe ini sangat cocok untuk Anda yang menyukai ruangan dengan nuansa yang estetik dan hangat. 

5. Kakolait The Breeze

Alamat : The Breeze Unit UO-01, Jl. BSD Green Office Park, Sampora, Kecamatan Serpong, Tangerang

Bagi para pencinta coklat, Cafe Kakolait The Breeze bisa menjadi tempat nongkrong langganan. Bagaimana tidak? Cafe ini menyediakan berbagai olahan coklat yang sangat lezat. Tersedia berbagai variasi minuman coklat dan dessert yang sangat lezat. Tak ketinggalan, tersedia juga variasi menu kopi hangat dan dingin yang bisa Anda pilih.

Selain menu makanannya yang lezat, interior Kakolait The Breeze juga instagramable. Anda bisa berfoto ria di spot-spot sekitar cafe.

Baca juga : 5 Tempat Nongkrong Hits di BSD Ini Surganya Kaum Milennial

6. Cupten Cafe

Alamat : The Icon Business Park - C9 - BSD City, Jl. BSD Raya Barat - Serpong, Sampora, Kec. Cisauk, Kota Tangerang Selatan

Cupten Cafe merupakan salah satu cafe instagramable di BSD City. Mengusung konsep nuansa pantai, cafe ini menyediakan berbagai spot foto yang bisa Anda coba. Kursi dan meja Cupten Cafe dibuat dengan bahan kayu yang semakin memberikan nuansa pantai dalam ruangan.

Jika Anda ingin tempat yang lebih privasi, Anda bisa booking private room yang tersedia di Cupten Cafe. Suasana private room sangat tenang, sehingga Anda bisa bersantai dengan sahabat, keluarga, maupun orang tersayang. 

7. Calicoffice

Alamat : Notaris Putri Rejeki Kasad Sh, Mkn, TreePark Sunburst CBD Lot II/17 BSD City. Tangerang Selatan

Pernahkah Anda membayangkan makan dikelilingi kucing-kucing yang lucu? Anda bisa mewujudkannya dengan mengunjungi Calicoffice. Sebagai salah satu cat cafe di kawasan BSD, cafe ini dihuni oleh berbagai kucing lucu yang sangat terawat. Jadi, Anda bisa makan sekaligus berfoto dengan kucing-kucing imut deh.

Menariknya lagi, menu makanan di Calicoffice juga sangat bervariasi. Terdapat pilihan cookies berbentuk kucing yang bisa menjadi cemilan Anda. Berbagai variasi makanan juga tersedia, mulai dari pizza, salad, varian nasi, cemilan, dan masih banyak lagi.

8. Twin House

Alamat : CBD Bintaro Jaya, CBD Emerald, Jl. Boulevard Bintaro Jaya, Parigi, Kec. Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan

Salah satu cafe instagramable di BSD yang sangat estetik adalah Cafe Twin House. Dengan desain interior yang memadukan didominasi warna putih kuning, menjadikan cafe ini terkesan simpel dan modern. Twin House juga memiliki banyak jendela yang sangat lebar. Hal ini menjadikan pencahayaan dan sirkulasi udara dalam ruangan lebih maksimal.

Berbagai variasi menu tersedia di Twin House, mulai dari kopi, jus, coklat, teh, milkshake, hingga smoothies. Cafe ini sangat cocok untuk Anda yang sedang mencari spot foto menarik.

9. Lemari Kopi

Alamat : Jl. Griya loka Raya, Ruko Sektor 1.1 Blok RE2, Jl. Komp. Bsd No.4, Rw. Buntu, City, Kota Tangerang Selatan

Rekomendasi cafe instagramable terakhir dalam tulisan ini adalah Cafe Lemari Kopi. Desain interiornya mengadopsi interior urban modern dengan furniture yang didominasi oleh kayu. 

Untuk menu yang tersedia, cafe ini menyediakan berbagai varian minuman kopi yang sangat beragam. Bagi Anda yang tidak suka kopi, cafe ini menyediakan minuman non kopi, cemilan, dan masih banyak lagi.

--

Itulah 9 rekomendasi cafe instagramable di BSD. Semoga bermanfaat untuk Anda. Jika Anda cari rumah di Tangerang Selatan yang kaya dengan pusat hiburan, Anda bisa mengunjungi website Cari Properti

Pada website tersebut, tersedia berbagai pilihan rumah estetik yang bisa menjadi rekomendasi untuk Anda. Jangan lupa juga untuk mengunjungi artikel lain di Blog Cari Properti untuk mendapat inspirasi seputar  properti dan rumah.

Artikel Lainnya

25 Jan 2022

7 Rumah BSD Gaya Jepang yang Minimalis dan Modern

Rumah bergaya Jepang saat ini menjadi hunian yang sangat diminati, terutama oleh generasi millenial. Alasan hunian ini kian digandrungi adalah interiornya yang minimalis. Biasanya, rumah berdesain Jepang memadukan warna netral yang membuat hunian ter...

07 Jul 2022

6 Trend Desain Rumah Baru 2022, Mana yang Favorit Anda?

Memiliki rumah sesuai selera menjadi kunci dari kenyamanan untuk selalu betah di rumah. Apalagi dengan keadaan saat ini yang mengharuskan kita beraktivitas dari rumah atau Work From Home (WFH). Suasana rumah yang nyaman memang nyatanya dapat mendukun...

16 Nov 2022

5 Tempat Nongkrong Hits di BSD Ini Surganya Kaum Milennial

Anda sedang ingin bersantai? Mencari tempat dengan suasana yang nyaman untuk meninggalkan sejenak urusan di hari kerja? Akan selalu ada saatnya Anda merasa lelah dengan rutinitas Anda yang biasa, jadi Anda harus melepas lelah meski hanya sebentar saj...